Kamis, 30 Agustus 2012

Program Perbincangan di TVRI

Tahukah Anda tentang stasiun televisi ini? Apakah Anda masih sering menonton program2 di stasiun TV ini? Mungkin Anda belum tahu, sejak awal tahun 2012 ini banyak perubahan yg dilakukan oleh stasiun TV ini, termasuk program2-nya. Dalam tulisan ini, saya ingin membahas beberapa program talk show (perbincangan) di TVRI yg menurut saya cukup menarik.

Motivator
Sebenarnya tidak ada acara dengan nama ini, tetapi entah mengapa TVRI sering memberikan judul tsb pada jadwal acara di situsnya. Program ini terdiri dari beberapa acara di antaranya Forum Soegeng Sarjadi (Senin), Rumah Perubahan (Selasa), dan Dialog TVRI (Rabu-Minggu). Program ini ditayangkan pada pkl. 20.00 WIB. Acara2 tersebut ditujukan pada target pemirsa dewasa, kecuali Rumah Perubahan yg berisi motivasi dan cukup pas untuk target pemirsa remaja.

Forum Soegeng Sarjadi
Dalam acara ini akan diperbincangkan topik2 aktual yg seringkali kontroversial dan diundang narasumber yg kompeten di bidangnya, utamanya para pemangku jabatan di pemerintahan (Menteri2, Ketua Badan/Lembaga Negara, dll).

Rumah Perubahan
Acara ini baru dimulai pada Agustus 2012. Dalam acara ini diundang seorang narasumber yg memiliki semangat perubahan di dalam kegiatan sehari-harinya. Acara ini dipandu oleh Guru Besar UI, Prof. Rhenald Kasali.

Dialog Aktual
Acara ini tidak jauh berbeda dengan acara Dialog TVRI. Acara ini akan memperbincangkan topik2 aktual dengan beberapa narasumber yg relevan dengan topik yg sedang dibahas. Acara dialog ini juga menerima pesan pemirsa secara interaktif melalui jalur telepon. Program ini ditayangkan setiap hari pada pkl. 08.00 WIB. Terkadang juga diberi judul Dialog Rumah Publik.

Senda Gurau
Ini merupakan acara baru yg dimulai pada akhir Agustus 2012. Judulnya memang agak kurang pas dengan jenis programnya yakni talk show (lebih cocok dipakai sebagai judul program komedi bukan?). Acara ini mengambil target pemirsa remaja. Dipandu oleh Choky (bukan Sitohang) dan Delia (mantan vokalis grup musik Ecoutez). Acara ini menghadirkan perbincangan ringan seputar topik remaja seperti Kecurangan di Sekolah atau Kekerasan di Sekolah. Acara ini mengundang bintang tamu dari kalangan selebriti. Acara ini tayang setiap Senin-Jumat, pkl. 16.00 WIB.

Semoga bermanfaat. Tunggu bahasan program TV dari saya di tulisan yg akan datang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar